Jumat, 08 Mei 2020

Cara Menerbitkan Buku




BELAJAR MENULIS GELOMBANG 10
Pertemuan 9  :  Kamis, 8 Mei 2020
Waktu            :  13.00 – 15.00
Pemateri        :  Joko Irawan Mumpuni
Tema             ;  Proses Menerbitkan Buku Ajar
Peresume      :  Sri Budi Handayani
                          Sribudihandayani.blogspot,com



                Narasumber kali ini nggak kalah keren dengan narasumber sebelumnya. Joko Irawan Mumpuni,seorang Direktur Penerbitan ,penerbit ANDI Ketua 1 IKAPI DIY,penulis buku dsb.Di awal presentasinya  Pak Joko menjelaskan bahwa terkait dunia menulis posisi kita sekarang ada di mana ?

Bapak /Ibu sudah seharusnya punya niat pada level terakhir yaitu saya harus punya buku.Dalam dunia penerbitan yang terlibat dalam ekosistem tersebut adalah penulis,penerbit,penyalur dan pembaca.

Proses naskah menjadi buku, Penulis menyerahkan buku ke penerbit kemudian buku itu diedit  disetting  dan dibuatkan cover , setelah itu dikembalikan lagi ke  penulis dicek bila perlu dicoret-coret sesuai kemauan penulis barulah  diberikan ke penerbit lagi. Setekah itu penerbit melakukan proses penerbitan (lihat gambar). Setelah selesai apa yang diperoleh penulis yang telah berhasil menerbitkan buku yaitu kepuasan, reputasi, karir dan uang/royalty.
       Buku yang sukses bisa dilihat di kwadran 1 dan kwadran terakhir, yaitu buku itu bertema popular, penulis juga popular, atau bagi penulis pemula tulislah tema popular.


Demikian model kerjasama penerbit ANDI dengan penulis



Tidak ada komentar:

Posting Komentar